Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, S.H, M.IP kunjungi pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) pada Rabu (8/9). Program “Vaksinasi Untuk Negeri” UNIMMA dengan 5000 dosis dilakukan pada Senin-Jum’at, 6-11 September 2021 dalam rangka mendukung program percepatan vaksinasi pemerintah dan meningkatkan cakupan vaksinasi di wilayah Magelang. Orang nomor satu di Jawa Tengah ini mengapresiasi UNIMMA yang sudah melaksanakan vaksinasi dalam menekan angka penyebaran Covid-19.

Sesampainya di UNIMMA, Ganjar langsung menuju area vaksinasi. Dalam setiap kesempatan, Ganjar tak lupa selalu memberi pesan kepada peserta vaksin. “Setelah mendapat vaksin, jangan lengah, tetap jaga protokol kesehatan nggih,” ujar Ganjar.

Gubernur didampingi Pejabat Rektor UNIMMA dan Walikota Magelang meninjau setiap pos vaksinasi. Pada saat memasuki ruang P-Care, dimana Pcare untuk mendukung proses registrasi sasaran penerima vaksin, screening status kesehatan, serta mencatat, dan melaporkan hasil pelayanan vaksinasi COVID-19, Ganjar menyampaikan tentang aplikasi SMILE (Sistem Monitoring Imunisasi dan Logistik Elektronik) dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi.

Pejabat Rektor UNIMMA, Dr. Lilik Andriyani, SE, M.Si menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Gubernur Jawa Tengah ke kampus UNIMMA.

“Terima kasih kepada Bapak Gubernur Jateng yang berkenan meninjau peserta vaksin di UNIMMA. Semoga bisa menjadi motivasi untuk seluruh warga Magelang dalam mengikuti program vaksinasi ini dan dapat menekan angka penularan Covid-19” tuturnya.