Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Olahraga Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) menggelar Rektor UNIMMA Basketball Championship Ke-3. Acara berlangsung selama dua hari pada Sabtu sampai dengan Minggu (15-16/7) di Gor Samapta Magelang.
M. Rafi Fatahillah, Ketua Panitia mengatakan kegiatan tersebut untuk memberikan support kepada atlet basket tingkat SMA-SMK agar dapat mengembangkan potensi dan bakatnya terutama di bidang olahraga basket.
“Pertandingan ini selain diikuti oleh SMA dan SMK se Kedu, mulai dari Kabupaten Magelang juga dari Purworejo hingga Wonosobo,” tuturnya.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut, perwakilan Kapolres Magelang Kota, Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata, Kepala Lembaga Pengembangan Mahasiswa (LPMa) UNIMMA.
Perwakilan Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata menyampaikan UNIMMA menjadi salah satu institusi yang mendukung majunya olahraga di Kota Magelang. “Khususnya untuk atlet-atlet basket di Kota Magelang. Mereka adalah bibit-bibit basket di Kota Magelang. Kemarin Popda tingkat Kedu untuk tim basket putra kita juara 3 dan putri juara 3. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini lebih mendukung untuk ke depannya untuk Popda maupun kegiatan kejuaraan yang lebih berjenjang, untuk bisa memacu cabang olahraga basket ini. Kepada adik-adik nanti selamat bertanding berikan sportivitas agar ke depannya lebih baik lagi,” ujarnya.
Sementara itu, Rektor UNIMMA, Dr. Lilik Andriyani SE, M.Si dalam sambutannya sekaligus membuka acara menyampaikan kegiatan tersebut rutin dilaksankan setiap tahun oleh UKM Olahraga. “Dengan rangkaian lomba dalam rangka memperebutkan Piala Rektor Basketball Championship Insya Allah akan bergulir setiap tahun. Semoga lomba ini mengahasilkan bibit-bibit unggul, terutama yang berasal dari SMA/SMK dan sederajat. Kita bisa tahu betul bibit unggul berprestasi untuk bisa mengembangkan prestasinya. Insya Allah UNIMMA memberikan wadah di bidang olahraga melalui UKM Olahraga. Kami menerima calon-calon mahasiswa yang berprestasi salah satunya beasiswa atlet. Jika juara PON, kita berikan hadiah gratis kuliah di UNIMMA. Kami sangat mengapresiasi mahasiswa yang memiliki prestasi akademik maupun non akademik,” ungkap Rektor.