Untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dosen dalam bidang penelitian kuantitatif, Fakultas Psikologi dan Humaniora (FPH) UMMagelang mengadakan pelatihan SEM (Structural Equation Modeling) yang ditujukan untuk para dosen khususnya dosen yang sering bersentuhan dengan penelitian kuantitatif di UMMagelang. Kegiatan yang diadakan di Kampus 1 UMMagelang Sabtu 14/7.
Sihabuddin, M.Kom, panitia kegiatan mengatakan, pelatihan dibuka oleh Dekan (plt) Fakultas Psikologi dan Humaniora Dr. Purwati, M.S.Kons diikuti sekitar 30 peserta yang semuanya dosen Universitas Muhammadiyah Magelang dengan menghadirkan Wayhu Widhiarso, MA, Dosen Fakultas Psikologi Universitas Gajah Mada sebagai pembicara dan pelatih. Wahyu yang merupakan pakar penelitian dibidang psikometri, pemodelan teori respons butir, pemodelan persamaan model struktural, dan bidang penelitian lain yang tidak jauh dengan bidang penelitian psikologi ini menjelaskan secara terperinci dan jelas terkait dengan Structural Equation Modeling ini.
Sebelum memulai pelatihan pembicara menanyakan pengetahuan tentang SEM, latar belakang, dan apa motivasi mengikuti pelatihan kepada satu persatu peserta . Hal tersebut dilakukan agar pelatih bisa menjelaskan materi sesuai dengan kemampuan peserta. Saat pelatihan, pembicara aktif mendatangi bangku peserta satu persatu untuk memecahkan kesulitan yang dialami para peserta.
Sihab mengungkapkan Pelatihan yang berlangsung di ruang C.8 ini dibagi dengan empat sesi dengan materi berbeda disertai dengan tanya jawab. “Meskipun pelatihan ini berhubungan dengan angka-angka yang menurut sebagian orang sangat rumit, namun pelatihan ini berlangsung menyenangkan karena pembicara mampu membawa acara ini dengan menarik,” pungkas Sihab.