Tingkatkan Kualitas Publikasi Dosen: FEB UNIMMA Gelar Sharing Session Penulisan Artikel Jurnal Internasional
01/13/2025

Humas UNIMMA

Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) berkomitmen meningkatkan kualitas dosennya dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi.  Salah satu upayanya adalah menyelenggarakan sharing session tentang kiat menulis artikel ilmiah yang lolos di jurnal terkemuka (Top Journal). Acara yang menghadirkan Nia Kurniati Bachtiar, SE., S.Si., M.Sc., dosen FEB UNIMMA yang sedang menempuh pendidikan S3 di The University of Glasgow, Skotland, UK, ini berlangsung pada Selasa (7/1) di Laboratorium Kewirausahaan FEB UNIMMA.

Dekan FEB UNIMMA, Dr. Rochiyati Murniningsih, M.P., mengungkapkan  tantangan yang dihadapi dosen dan mahasiswa dalam publikasi ilmiah. “Banyak riset berkualitas tinggi yang terkendala  dalam penulisan jurnal internasional bereputasi,” jelasnya. “Kurangnya pengalaman, kesulitan memformulasikan ide ke dalam karya tulis akademik, dan kesulitan menemukan peluang publikasi di jurnal internasional bereputasi menjadi tantangan besar.”

Ia menambahkan,  tuntutan publikasi dosen, baik dari indikator LAMEMBA maupun untuk pengembangan karir,  menjadikan sharing session ini sangat penting. “Kegiatan ini diharapkan dapat membantu dosen UNIMMA mengatasi kendala tersebut,” tuturnya.

Nia Kurniati Bachtiar, yang telah berhasil mempublikasikan artikelnya di beberapa jurnal internasional Scopus peringkat Q1, membagikan  strategi dan pengalamannya.  Ia menekankan pentingnya  konsistensi dan pemahaman  teknik penulisan ilmiah yang efektif.

Sharing session ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas publikasi ilmiah dosen FEB UNIMMA dan memperkuat reputasi UNIMMA di tingkat internasional.