Mahasiswa Pecinta Alam Rimba Raya Indonesia (MENTARI) yang merupakan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dibawah naungan UM Magelang berdiri pada 7 Maret 1983. Seperti halnya dari tahun ke tahun, UKM Mentari melakukan rekrutmen anggota baru. Keanggotaan UKM Mentari sendiri adalah berasal dari mahaiswa dan mahasiswi dari UM Magelang sendiri.
Ketua umum Mentari Ahmad Arifin Sholeh mengatakan, tahun ini UKM Mentari sejak awal dibukanya rekrutmen anggota baru sudah menerima sebanyak 34 pendaftar. Namun, lanjut Arifin, seiring berjalannya waktu dari mulai pra pendidikan dasar hingga saat ini hanya tersisa 19 peserta. “19 peserta ini akan menjalani pendidikan dasar selama lima hari di wilayah kampus II dan daerah Kajoran Magelang,” ungkap Arifin.
Kepala Biro Kemahasiswaan Nugroho Agung P, M.Kom berharap, para anggota baru UKM Mentari tidak hanya menjadi sekedar anggota tetapi jadi anggota militan yang benar-benar memberikan pengabdian penuh kepada organisasi.(YUDIA-HUMAS)