Luk Luk Atul Hidayati, Doktor Baru UNIMMA Ungkap Kunci Sukses Pengembangan Karyawan Lewat Internal Marketing

Luk Luk Atul Hidayati, Doktor Baru UNIMMA Ungkap Kunci Sukses Pengembangan Karyawan Lewat Internal Marketing

Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) kembali menorehkan prestasi membanggakan.  Luk Luk Atul Hidayati, SE., MM., dosen Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UNIMMA, berhasil meraih gelar Doktor dari Fakultas Bisnis dan Ekonomika (FBE), Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta pada Rabu (5/2). Gelar doktor tersebut diraih dengan spesialisasi Ilmu Ekonomi, konsentrasi Pemasaran.

Dalam disertasinya yang berjudul “Internal Marketing dalam Mendorong Task Performance dan Menekan Counterproductive Work Behavior melalui Customer Orientation dan Public Service Motivation: Studi Analisis pada Perusahaan Umum Daerah Air Minum di Indonesia,” Luk Luk, di bawah bimbingan Prof. Dr. M. Suyanto, M.M., meneliti pentingnya pengembangan karyawan yang berfokus pada pembentukan karakter khusus yang bernilai, langka, dan sulit digantikan. Ia menemukan bahwa banyak manajemen perusahaan di Indonesia yang belum sepenuhnya menyadari pentingnya hal tersebut.

Penelitian ini memberikan kontribusi signifikan terhadap pemahaman tentang pengembangan karyawan dengan menekankan pentingnya perusahaan memberikan pelayanan terbaik dan berkesinambungan. Temuannya menunjukkan bahwa Internal Marketing bukan sekadar strategi, melainkan kunci untuk mendorong peningkatan Customer Orientation, Public Service Motivation, dan Task Performance. Pengaruh positif dan signifikan yang ditemukan  menunjukkan bahwa investasi perusahaan dalam pengembangan karyawan yang berbasis Internal Marketing akan berdampak langsung pada peningkatan kinerja dan kualitas pelayanan.  Dengan demikian, riset ini tidak hanya mengidentifikasi kebutuhan akan pengembangan karyawan yang berkelanjutan, tetapi juga menawarkan solusi praktis dan terukur melalui penerapan strategi Internal Marketing yang efektif.

Penambahan Luk Luk sebagai dosen bergelar doktor merupakan salah satu dari empat penambahan dosen doktor di awal tahun 2025. Rektor UNIMMA, Dr. Lilik Andriyani, SE., MSI., menyatakan hal ini sebagai komitmen UNIMMA dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan daya saing lulusannya. “Alhamdulillah, di awal tahun 2025 ini UNIMMA telah menambah empat dosen doktor. Ini bukti nyata komitmen kami dalam memberikan pendidikan berkualitas dan berdaya saing,” tuturnya.

Siap Hadapi Dunia Kerja, Ratusan Mahasiswa FEB UNIMMA Raih Sertifikasi Kompetensi Kewirausahaan

Siap Hadapi Dunia Kerja, Ratusan Mahasiswa FEB UNIMMA Raih Sertifikasi Kompetensi Kewirausahaan

Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) selalu memastikan lulusannya telah tersertifikasi kompetensi untuk menghadapi dunia kerja. Kali ini, sejumlah 125 mahasiswa semester 7 program studi (prodi) Manajemen dan Akuntansi mengikuti sertifikasi kompetensi Kewirausahaan yang digelar pada Senin sampai dengan Selasa (3-4/2).

Adapun sertifikasi dengan skema kewirausahaan tersebut sejalan dengan visi FEB UNIMMA yaitu menjadi fakultas unggul berdaya global yang memiliki karakter Islamic entrepreneuship berorientasi pada bisnis kearifan lokal.

Dr. Rochiyati Murniningsih, M.P, Dekan FEB UNIMMA dalam sambutannya mengatakan sertifikasi BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) yang akan diperoleh mahasiswanya memiliki nilai plus dalam memasuki dunia kerja. “Sertifikasi ini akan banyak sekali gunanya, tidak hanya sekadar selembar sertifikat, tetapi ini bentuk pengakuan bahwa kalian mempunyai suatu pengakuan yang legal khusus, terkait kewirausahaan industri,” ujarnya.

Dekan juga menyampaikan, tantangan lulusan sarjana ke depannya akan sangat berat, terutama di bidang kewirausahaan. “Jadi, di dua hari ini, apa yang kalian pelajari di bangku kuliah akan kita asah kembali. Mulai dari bagaimana menyusun studi kelayakan, menyusun bisnis model canvas, menentukan strategi pemasaran dan lain-lain,” tambahnya.

Diharapkan, dengan sertifikasi tersebut dapat menjadi bekal, tidak hanya dalam dunia kerja tapi juga dalam menciptakan lapangan pekerjaan.

Doktor Baru UNIMMA: Zulfikar Bagus Pambuko, Perkaya Diskursus Perbankan Syariah melalui Risetnya

Doktor Baru UNIMMA: Zulfikar Bagus Pambuko, Perkaya Diskursus Perbankan Syariah melalui Risetnya

Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) kembali menorehkan prestasi membanggakan. Zulfikar Bagus Pambuko, SEI., MEI, dosen Prodi Hukum Ekonomi Syariah (HES) Fakultas Agama Islam (FAI) UNIMMA, berhasil meraih gelar Doktor dari Fakultas Bisnis dan Ekonomika, Universitas Islam Indonesia (UII) pada  Rabu (22/1).

Zulfikar, yang juga merupakan dosen dan peneliti di UNIMMA yang fokus pada kajian ekonomi dan keuangan Islam, khususnya praktiknya di lembaga keuangan syariah, berhasil mempertahankan disertasinya yang berjudul “The Influence of Spin-off Decision on Islamic Bank’s Performance: An Indonesian Case.”  Penelitian yang dibimbing oleh Prof. Jaka Sriyana, M.Si., Ph.D., menganalisis dampak keputusan spin-off terhadap kinerja perbankan syariah di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan pengurangan risiko keuangan yang signifikan pasca-spin-off, meskipun dampaknya pada profitabilitas tidak sebesar yang diharapkan.

Temuan ini selaras dengan prinsip Maqasid al-Shariah, teori institusional, dan teori intermediasi keuangan dalam praktik spin-off, yang menekankan pentingnya kepatuhan syariah (sharia-compliance), reputasi institusi, dan karakteristik unik intermediasi keuangan dalam perbankan syariah. Zulfikar juga merekomendasikan evaluasi berkelanjutan terhadap kebijakan spin-off yang tertuang dalam UU 4/2023 dan POJK 12/2023 untuk memastikan relevansi dan efektivitasnya dalam menghadapi dinamika lingkungan dan pencapaian tujuan yang diinginkan.

Keberhasilan ini semakin istimewa karena hasil penelitian Zulfikar telah dipublikasikan di beberapa jurnal terindeks Scopus, diantaranya berjudul “Islamic banking spin-offs decision: A bibliometric review” (Cogent Business & Management, Q2, 2023), “Influence of spin-off decision on financing risk: Empirical insight from Indonesian Islamic banks” (F1000Research, Q1, 2024), “Spin-off Decision and Profitability: Evidence from Indonesia Islamic Banking Industry” (Global Business & Finance Review, Q3, accepted 2025), dan “Restructuring Strategy: A Performance Review of Spin-off Islamic Banks in Indonesia” (E3S Web of Conference, 2024).

Prestasi ini mencerminkan komitmen UNIMMA dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan menghasilkan lulusan serta tenaga pengajar yang kompeten di bidangnya.

Bekali Kompetensi Desain Grafis, Perpustakaan UNIMMA Gelar Workshop

Bekali Kompetensi Desain Grafis, Perpustakaan UNIMMA Gelar Workshop

UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) bekerja sama dengan Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Aisyiyah (FPPTMA) Korwil DIY Jateng Selatan menyelenggarakan workshop desain grafis bagi pustakawan dan mitra. Dengan tema ‘Menciptakan Konten Media Sosial yang Inovatif’, acara dilaksanakan pada Jumat (24/1) di Auditorium Kampus 1 UNIMMA dan diikuti oleh 83 peserta.

Atin Istiarni, M. IP, panitia penyelengga dalam laporannya menyampaikan workshop bertujuan untuk meningkatkan kemampuan desain bagi siswa maupun pustakawan yang selama ini menjadi mitra di UNIMMA. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan menjadi bekal bagi kita semua dalam mengembangkan ketrampilan desain grafis. Selain itu, juga melalui workshop ini dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan kreatifitas dan inovasi di masa depan,” ujarnya.

Sementara itu, Dr. M. Tohirin, M.Ag, Wakil Rektor III UNIMMA dalam sambutannya menyampaikan apresiasi bagi panitia dan FPPTMA. “Sudah tepat kali ini Perpustakaan bersama FPPTMA mengadakan workshop, UNIMMA bagian dari masyarakat tentu mendukung terkait dengan peradaban dan kemajuan teknologi digital yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat luas,” terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, Sulistya Nur Ginanjar, SIP, pustakawan UNIMMA hadir sebagai narasumber. Dalam paparannya, Sulis menjelaskan platform desain grafis Canva yang menurutnya menjadi alat desain yang relatif mudah, serbaguna dan terjangkau bagi pemula. “Platform ini cenderung mudah digunakan dan dipelajari, bahkan bagi pemula. Canva juga dapat digunakan untuk membuat berbagai desain, mulai dari postingan media sosial hingga presentasi,” tuturnya.

Investasi Cerdas, Hindari Pinjol: Seminar Pasar Modal UNIMMA Edukasi Mahasiswa

Investasi Cerdas, Hindari Pinjol: Seminar Pasar Modal UNIMMA Edukasi Mahasiswa

Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) menggelar seminar bertajuk “Becoming A Smart Investor: Mewujudkan Generasi Cerdas Finansial” pada Kamis (16/1) di Auditorium Kampus 1 UNIMMA.  Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya UNIMMA dalam meningkatkan literasi keuangan di kalangan mahasiswa, khususnya untuk mencegah  ancaman investasi ilegal seperti judi online dan pinjaman online (pinjol).

Pranita Siska Utami, SE., MSc., Kepala Laboratorium Pusat Data dan Pasar Modal, Galeri Investasi FEB UNIMMA, menjelaskan pentingnya  seminar ini dalam memberikan pemahaman  tentang investasi yang aman dan bertanggung jawab.

Seminar tersebut menghadirkan tiga narasumber berkompeten, diantaranya Vincentia Grannita (Analis Senior Pengawasan Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen, OJK Jawa Tengah) yang membahas literasi keuangan dan peran OJK; Agnes Sindhunita (Executive Trainer, BEI Kantor Perwakilan Yogyakarta) yang menjelaskan  berbagai produk keuangan; dan Dwiningsih (Branch Representative, Philip Sekuritas Indonesia) yang memaparkan produk investasi.

Dekan FEB UNIMMA, Dr. Rochiyati Murniningsih, M.P., mengapresiasi  inisiatif KSPM.  “Seminar ini  merupakan langkah awal membangun  masa depan keuangan yang lebih baik bagi mahasiswa,” ujarnya.  “Edukasi keuangan masih perlu ditingkatkan di masyarakat, mengingat inklusi keuangan yang lebih tinggi dibandingkan dengan literasi keuangan.”

Seminar ini diharapkan  meningkatkan pemahaman mahasiswa  tentang pasar modal,  termasuk  konsep dan risikonya, sehingga mereka dapat  membuat keputusan investasi yang bijak dan terhindar dari praktik keuangan ilegal.

Hadapi Era Digital, FEB UNIMMA Gelar Seminar Profesi Akuntansi untuk Guru SMA

Hadapi Era Digital, FEB UNIMMA Gelar Seminar Profesi Akuntansi untuk Guru SMA

Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) bekerja sama dengan Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) Komisariat Magelang menggelar seminar dengan tema Perkembangan Profesi Akuntansi di Era Digital. Acara dilaksanakan pada Jumat (27/12) di Laboratorium Kewirausahaan FEB UNIMMA dan diikuti oleh guru yang tergabung dalam MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran) Akuntansi se-Kota dan Kabupaten Magelang.

Dr. Rochiyati Murniningsih, S.E., M.P, Dekan FEB dalam sambutannya menyampaikan dukungannya pada implementasi kerjasama dengan IAI dan MGMP Akuntansi Kota dan Kabupaten Magelang. “Era digital menuntut kita semua untuk menelaah kembali pola pembelajaran akuntansi di semua level. Baik di level SMA maupun level perguruan tinggi, harus selalu ada langkah inovatif dan kreatif. Sehingga ilmu akuntansi selalu dinamis menyesuaikan perubahan digital. FEB UNIMMA sangat terbuka untuk bersama mengkaji dinamika ilmu akuntansi ini,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, dihadirkan narasumber yaitu Farida, S.E., M.Si., Ak., CA, dosen Program Studi Akuntansi FEB UNIMMA. Dijelaskan, peran profesi akuntansi harus mengikuti perkembangan berbasis teknologi dan digital. “Peralihan fungsi manual dalam akuntansi menjadi otomatisasi tugas, menuntut akuntan untuk meningkatkan kompetensi diri dalam teknologi, komunikasi yang efektif dan menerapkan etika profesi akuntan dalam menjalankan tugasnya,” tuturnya.

Adapun, dari sisi akademik, kurikulum akuntansi disesuaikan materi yang relevan dengan era digital, metode pengajaran yang inovatif dan pengembangan profesional berkelanjutan bagi pendidikan akuntansi. Hal tersebut agar mereka dapat terus mengikuti perkembangan teknologi dan menyampaikan materi dengan efektif.