Nov 18, 2022 | Berita
Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) sebagai salah satu Perguruan Tinggi Muhammadiyah hadir secara aktif dalam mensukseskan Muktamar Muhammadiyah Aisyiyah ke-48 di Surakarta. Sejumlah agenda utama digelar oleh Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah pada Kamis (17/11) hingga Senin (21/11) mendatang.
Dalam kesempatan tersebut, UNIMMA turut berkontribusi dalam pameran Muhammadiyah Innovation and Technoloy Expo (MITE) 2022 di De Tjolomadoe. Selain itu, sejumlah mahasiswa didatangkan untuk tergabung dalam tim paduan suara dalam pembukaan muktamar di Stadion Manahan, Surakarta. Dijadwalkan, dua rombongan bus UNIMMA juga hadir meramaikan acara pembukaan pada Sabtu (19/11).
Dr. Lilik Andriyani, M.Si., Rektor UNIMMA mengungkapkan bahwa UNIMMA mengambil bagian pada momentum tersebut. “Kami dari UNIMMA sangat mendukung kegiatan muktamar ini, semoga dengan muktamar ini dapat menghasilkan keputusan-keputusan yang bernas,” ujarnya.
Rektor juga mengatakan, banyak dosen dan karyawan UNIMMA yang terlibat dalam muktamar yang bertugas di dapur umum, tim Kesehatan, tim pengamanan dan lain sebagainya.
Nov 16, 2022 | Berita
Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) bekerja sama dengan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispora) Kota Magelang menggelar workshop Kepariwisataan 2022 di Gedung Wanita Kota Magelang. Kegiatan berlangsung selama dua hari, Rabu-Kamis (160-17/11) diikuti oleh 114 peserta dari Tidar Selatan, Kota Magelang.
Kepala Bidang Kepariwisataan, Riana Devy, SE., M.Ec., Dev., MIDS mengungkapkan kepada seluruh peserta bahwa workshop merupakan perwujudan dari pemberian dana dari Kementerian Keuangan sebagai apresiasi terhadap kinerja Kota Magelang tahun 2020-2021. “Tidak semua Kabupaten Kota di Indonesia mendapatkan dana ini. Dana ini tujuannya untuk meningkatkan perekonomian warga dan untuk penanggulangan dampak inflasi dari pandemi Covid-19,” jelas Riana.
Dengan mendatangkan narasumber akademisi dari UNIMMA, Riana berharap workshop mampu memberikan tambahan wawasan dan arahan terkait pengembangan potensi wisata di Kota Magelang. “Workshop yang dibantu narasumber dari Universitas Muhammadiyah Magelang dan anggota DPRD Kota Magelang akan memberi informasi dan arahan kepada kita semua terkait pengembangan potensi wisata. Harapannya workshop ini bisa menambah pengetahuan dan motivasi, khususnya untuk pengembangan sektor wisata di Tidar Selatan,” tuturnya.
Lintang Muliawanti, S. I. Kom., MA, Dosen Ilmu Komunikasi Fakultas Psikologi dan Humaniora (FPH) UNIMMA dalam materinya menyampaikan bahwa peran dari berbagai pihak itu hanya akan menjadi impian belaka jika tidak diimbangi dengan tindakan. “Peran masyarakat, akademisi, media, swasta, dan pemerintah memang penting dalam mendukung dan mewujudkan akselerasi kemandirian desa wisata. Namun, tanpa semangat berubah, kemauan dan kesadaran dari masyarakat lokal, membangun desa wisata mandiri hanyalah impian belaka,” ujarnya.
Sementara itu, narasumber kedua Oesman Raliby Al Manan, ST., M.Eng, Dosen Teknik Industri Fakultas Teknik (FT) UNIMMA memaparkan materi tentang Identifikasi dan Pemetaan Potensi dan Kendala Pariwisata.
Nov 14, 2022 | Berita
Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) menyelenggarakan acara launching Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) di Auditorium Kampus 1 pada Senin (14/11). Acara yang digawangi oleh Biro Akademik dan Akademisi (BAA) ini mengangkat tema semangat promosi semesta. Turut hadir Kepala Sekolah serta guru Bimbingan Konseling (BK) di wilayah Magelang dan Kedu dalam semarak acara ini.
Dr. Lilik Andriyani, SE., M.Si, Rektor UNIMMA dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara tersebut merupakan satu kegiatan yang rutin diselenggarakan setiap tahunnya. “Tahun ini kita laksanakan dengan tema Promosi Semesta. Ini sesuatu yang menggembirakan bagi kami atas kedatangan Bapak Ibu di sini. Kami ucapkan selamat datang dan terima kasih setinggi-tingginya atas kemitraan yang kita jalin,” ujarnya.
Rektor juga mengatakan, di tahun ini mahasiswa berasal dari 34 provinsi di Indonesia sudah ada di UNIMMA. “Harapan kami selain diterima di lingkungan Kedu, UNIMMA juga diterima di seluruh wilayah Indonesia. Dan kepada Bapak Ibu semua, harapannya dapat saling memberi kebermanfaatan, keberkahan, dan kontribusi,” tambah Dr. Lilik.
Dalam kesempatan tersebut, UNIMMA menginformasikan peringkat asal sekolah pendaftar yang diterima pada tahun akademik 2021/2022 berdasarkan data di sistem PMB. Peringkat pertama diberikan kepada Madrasah Aliyah Negeri 1 Kabupaten Magelang, peringkat kedua kepada SMA Negeri 1 Grabag dan peringkat ketiga kepada SMA Negeri 5 Magelang. Ketiganya menerima penghargaan secara simbolis yang diserahkan langsung oleh Rektor UNIMMA.
Sementara itu, Andi Widiyanto, M.Kom, Ketua BAA mengungkapkan bahwa pada tahun ini UNIMMA mentargetkan sebanyak 2650 mahasiswa baru. “Tahun ini targetnya 2650 mahasiswa. Adapun program unggulan di tahun ini adalah Muktamar. Jadi kita nanti ada voucher yang bisa dimanfaatkan untuk penggembira muktamar, warga Muhammadiyah dan umum. Kemudian untuk terobosan PMB pada tahun ini adalah voucher muktamar tadi. Targetnya untuk banyak mahasiswa nanti di gelombang satu dan dua,” tuturnya.
Andi juga menyebutkan acara launching menandai dibukanya PMB UNIMMA yang resmi dilayani baik secara online maupun offline di Kampus 2 UNIMMA.
Nov 13, 2022 | Berita
Mahasiswa S1 Farmasi, Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) meraih tiga medali sekaligus dalam beberapa kompetisi nasional. Ialah Tiwi Oktaviyani, mahasiswa semester satu yang mendapatkan medali perunggu bidang kimia dalam Olimpiade Sains Akbar Nasional pada bulan Agustus, medali perak bidang kimia pada National Outstanding Student e-Competition (NOSeC) di bulan September dan medali emas bidang matematika dalam Indonesian Youth Science Competition pada Oktober lalu.
Tiwi, panggilan sehari-harinya, mengaku sangat bahagia dan bangga kepada semua proses yang telah dilewatinya. “Saya pernah merasakan gagal hingga berkali-kali dan pada akhirnya saya bisa berhasil melewati semua proses yang tidaklah mudah,” ujarnya.
Mahasiswa berprestasi ini menceritakan bahwa sebelumnya ia tidak ingin berkuliah karena keterbatasan biaya. “Alhamdulillah di UNIMMA ini saya mendapat beasiswa full dan itu sesuai dengan jurusan yang saya inginkan. Maka dari itu, saya sadar bahwa saya harus bangkit, harus bisa mengasah kemampuan saya, sehingga berbagai macam lomba saya ikuti dan Alhamdulillah saya bisa membuktikannya di berbagai macam lomba ini,” tuturnya.
Sebelumnya, Tiwi telah mengikuti berbagai perlombaan dalam bidang yang sama. Persiapan yang dilakukan salah satunya adalah dengan cara menggunakan waktu luang untuk belajar soal-soal yang sekiranya pernah dikerjakan tetapi belum bisa dipecahkan. “Nah saya membagi waktu dengan target tertentu. Lalu berdoa dan meminta dukungan serta restu kedua orang tua dan juga tanamkan target dalam diri jika kita bisa. Dan target yg harus diraih dalam tahun ini dan berikutnya,” jelas Tiwi.
Tiwi berpesan kepada mahasiswa lainnya agar tetap berusaha dan semangat dalam meraih impian, karena menurutnya, mahasiswa adalah orang hebat yang bisa menginjakkan kaki di tingkat yang lebih tinggi. “Kalian itu (mahasiswa) bisa jika ingin berusaha lebih giat lagi. Dan jangan pernah menerapkan mindset kalau kalian itu bodoh. Tidak ada manusia yang bodoh di dunia ini,” jelasnya.
Sementara itu, apt. Fitriana Yuliastuti, S.Farm., M.Sc, dosen pembimbing dalam kompetisi tersebut menyampaikan rasa bangganya terhadap potensi yang dimiliki anak didiknya. “Tiwi merupakan anak yang punya kemauan, punya target dan ada sisi ambisius, tetapi dia punya rasa tanggung jawab. Saya berharap, Tiwi tetap terus berprestasi, tetapi tetap ingat dengan target-target kuliah,” tutur Fitriana.
Nov 11, 2022 | Berita
Turut memeriahkan Hari Kesehatan Nasional, Dewan Pengurus Komisariat Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPK PPNI), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes), dan Poliklinik Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) mengadakan acara semarak Hari Kesehatan Nasional ke-58 dengan tema “Bangkit Indonesiaku, Sehat Negeriku”. Serangkaian kegiatan digelar di lingkungan Kampus 2 UNIMMA pada Jumat (11/11).
Ns. Sambodo Sriadi Pinilih, M.Kep. SP.Kep.J, Ketua panitia mengatakan, tema yang diambil menggambarkan bangkitnya semangat dan optimisme seluruh lapisan masyarakat Indonesia yang secara bersama, bahu membahu dan bergotong royong dalam menghadapi situasi pandemik. “Pada akhirnya, diharapkan masyarakat Indonesia dapat kembali sehat dan tumbuh untuk beraktifitas dan produktif,” tuturnya.
Acara dimulai dengan kajian Jum’at pagi bersama Ustadz Lanang Mudadi, S.Pd.I di Masjid Manaarul ‘Ilmi yang membahas tentang Al-Qur’an dan pola hidup sehat. Setelah itu dilanjutkan dengan senam sehat gembira bersama 200 mahasiswa di lapangan Fikes.
Selain itu, dibuka layanan pemeriksaan skrining penyakit tidak menular dengan target 100 orang, konsultasi kesehatan, dan donor darah dengan target pendonor sebanyak 25 orang. Disebutkan, layanan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Magelang, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Magelang dan Puskesmas Mertoyudan.
Adapun maksud diadakannya kegiatan tersebut, selain untuk memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-58 adalah untuk mengetahui secara dini gejala penyakit tidak menular pada dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan, dan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat kampus.