Saifudin Temukan Inovasi Pengelasan Logam, UNIMMA Tambah Dosen Bergelar Doktor

Saifudin Temukan Inovasi Pengelasan Logam, UNIMMA Tambah Dosen Bergelar Doktor

Kabar menggembirakan kembali datang dari Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) yang terus meningkatkan kualitas pendidikannya. Mengawali tahun 2025, Saifudin, S.T., M.Eng, dosen Teknik Mesin S-1 Fakultas Teknik (FT) menambah daftar panjang deretan dosen bergelar doktor di UNIMMA. Melalui ujian tertutup disertasi yang dilakukan pada Selasa (14/1) di Universitas Sebelas Maret Surakarta, Saifudin resmi meraih gelar Doktor Ilmu Teknik Mesin.

Disertasi berjudul “Mitigasi Porositas pada Pengelasan Logam Tak Sejenis AA5083 dan AA6061 dengan Metode Getaran” ini menawarkan solusi inovatif dalam mengatasi masalah porositas pada pengelasan aluminium. Hasil risetnya telah dipublikasikan dalam beberapa jurnal internasional terindeks Scopus, diantaranya adalah “Effect of vibration frequency on mechanical properties and microstructure of metal inert gas welded dissimilar AA5083 and AA6061 aluminum alloy joints” (Results in Engineering, Q1); “Mitigation of Porosity and Residual Stress on Car Body Aluminum Alloy Vibration Welding: A Systematic Literature Review” (Automotive Experiences, Q2); dan “Laser-MIG hybrid welding and porosity reduction on the aluminum alloy welds: A systematic review” (AIP Conference Proceedings, Q4).  Selain itu luaran dari proyek penelitian ini juga telah diajukan patennya.

Saifudin berharap penelitiannya dapat diterapkan dalam dunia industri dan diintegrasikan ke dalam pembelajaran mahasiswa di UNIMMA, mendorong pengembangan riset terapan di masa depan. “Tentunya dengan berbagai macam hal yang perlu dikembangkan mulai dari peralatan, metode dan cara pengujiannya,” tambahnya.

Kanthi Pamungkas Sari, Doktor Baru UNIMMA Sumbangkan Model SPAB untuk Pendidikan

Kanthi Pamungkas Sari, Doktor Baru UNIMMA Sumbangkan Model SPAB untuk Pendidikan

Di awal tahun 2025, Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) menambah jumlah dosen bergelar doktor. Kanthi Pamungkas Sari, M.Pd, dosen program studi (prodi) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Fakultas Agama Islam (FAI) resmi menyandang gelar doktor rumpun ilmu Social Studies setelah melakukan ujian akhir disertasi pada Senin (13/01) di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
Dalam disertasinya yang berjudul “Model Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) Berbasis Konstruksi Social Responsibility untuk Penguatan Budaya Kesiapsiagaan dalam Menghadapi Bahaya Alam”, Kanthi menawarkan solusi inovatif untuk meningkatkan kesiapsiagaan bencana di sekolah-sekolah, terutama di daerah rawan bencana.

“Guru memiliki peran sentral dalam mewujudkan SPAB dengan memperkuat budaya kesiapsiagaan di satuan pendidikan. Namun, implementasi karakter social responsibility di sekolah masih menghadapi kendala, seperti kurangnya integrasi nilai-nilai social responsibility dalam kegiatan intrakurikuler dan ekstrakurikuler, serta terbatasnya referensi bagi guru,” ujar Kanthi.

Melalui penelitian yang dilakukan di SMP Muhammadiyah Muntilan, Kanthi berhasil mengembangkan model SPAB berbasis konstruksi social responsibility yang terbukti efektif dan mudah diterapkan. Model ini telah dituangkan dalam buku pedoman yang dapat menjadi acuan bagi kepala sekolah dan pemangku kepentingan lainnya dalam mengembangkan SPAB di sekolah masing-masing.

“Buku pedoman ini berisi langkah-langkah praktis dalam mengembangkan SPAB berbasis konstruksi social responsibility. Harapannya, model ini dapat diadopsi oleh sekolah-sekolah di seluruh Indonesia untuk meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana,” tambah Kanthi.

Dengan diraihnya gelar doktor ini, UNIMMA semakin memperkuat posisinya sebagai perguruan tinggi yang berkomitmen menghasilkan lulusan berkualitas dan berdaya guna bagi masyarakat.

Tingkatkan Kualitas Publikasi Dosen: FEB UNIMMA Gelar Sharing Session Penulisan Artikel Jurnal Internasional

Tingkatkan Kualitas Publikasi Dosen: FEB UNIMMA Gelar Sharing Session Penulisan Artikel Jurnal Internasional

Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) berkomitmen meningkatkan kualitas dosennya dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi.  Salah satu upayanya adalah menyelenggarakan sharing session tentang kiat menulis artikel ilmiah yang lolos di jurnal terkemuka (Top Journal). Acara yang menghadirkan Nia Kurniati Bachtiar, SE., S.Si., M.Sc., dosen FEB UNIMMA yang sedang menempuh pendidikan S3 di The University of Glasgow, Skotland, UK, ini berlangsung pada Selasa (7/1) di Laboratorium Kewirausahaan FEB UNIMMA.

Dekan FEB UNIMMA, Dr. Rochiyati Murniningsih, M.P., mengungkapkan  tantangan yang dihadapi dosen dan mahasiswa dalam publikasi ilmiah. “Banyak riset berkualitas tinggi yang terkendala  dalam penulisan jurnal internasional bereputasi,” jelasnya. “Kurangnya pengalaman, kesulitan memformulasikan ide ke dalam karya tulis akademik, dan kesulitan menemukan peluang publikasi di jurnal internasional bereputasi menjadi tantangan besar.”

Ia menambahkan,  tuntutan publikasi dosen, baik dari indikator LAMEMBA maupun untuk pengembangan karir,  menjadikan sharing session ini sangat penting. “Kegiatan ini diharapkan dapat membantu dosen UNIMMA mengatasi kendala tersebut,” tuturnya.

Nia Kurniati Bachtiar, yang telah berhasil mempublikasikan artikelnya di beberapa jurnal internasional Scopus peringkat Q1, membagikan  strategi dan pengalamannya.  Ia menekankan pentingnya  konsistensi dan pemahaman  teknik penulisan ilmiah yang efektif.

Sharing session ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas publikasi ilmiah dosen FEB UNIMMA dan memperkuat reputasi UNIMMA di tingkat internasional.

Gugah Semangat Enterpreneurship Mahasiswa, FEB UNIMMA Gelar Kuliah Umum

Gugah Semangat Enterpreneurship Mahasiswa, FEB UNIMMA Gelar Kuliah Umum

Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) berhasil menggugah semangat kewirausahaan mahasiswa melalui kuliah umum bertajuk “Practical Ways to Start a Business in Digital Era”. Sebanyak 115 mahasiswa program studi Manajemen dan Akuntansi mengikuti kegiatan yang diselenggarakan pada Selasa, (7/1).

Dekan FEB UNIMMA, Dr. Rochiyati Murniningsih, M.P., dalam sambutannya menjelaskan bahwa kuliah umum ini merupakan bagian penting dalam pemenuhan Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) mata kuliah Kewirausahaan. “FEB UNIMMA senantiasa berinovasi dalam penyelenggaraan perkuliahan. Kali ini, kami menghadirkan Nia Kurniati Bachtiar, SE, MSc., dosen FEB UNIMMA yang sedang melanjutkan studi S3 di University of Glasgow, Skotland, UK,” ujarnya.

Nia Kurniati Bachtiar, merupakan pakar entrepreneurship dalam sesi ini memberikan inspirasi dan motivasi kepada mahasiswa untuk berani memulai bisnis. Ia menekankan pentingnya  pola pikir yang tepat, optimisme, inovasi, dan keberanian mengambil risiko. “Sukses dalam berbisnis membutuhkan kemampuan menemukan peluang baru, belajar terus-menerus, memiliki visi yang besar, dan aksi nyata,” tuturnya.

Bagi wirausahawan pemula, Nia menyarankan  pentingnya kolaborasi dan kerja tim. “Kerjasama akan sangat membantu dalam mengembangkan ide bisnis menjadi bisnis yang utuh,” tambahnya. Ia juga menekankan pentingnya kreativitas, inovasi, dan pengujian ide dalam menciptakan bisnis yang sukses di era digital. Memahami model bisnis, perkembangan teknologi digital dan finansial, serta menerima kritik dan saran  juga menjadi kunci keberhasilan.

Kuliah umum ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan motivasi bagi mahasiswa FEB UNIMMA untuk mengembangkan potensi kewirausahaan dan berkontribusi dalam perkembangan ekonomi Indonesia.

8 Emas! Tapak Suci UNIMMA Dominasi Kejuaraan Pencak Silat Dandim Cup

8 Emas! Tapak Suci UNIMMA Dominasi Kejuaraan Pencak Silat Dandim Cup

Kontingen Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suci Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) kembali berlaga di tingkat nasional. Dalam ajang Kejuaraan Pencak Silat Dandim Cup Kota Malang Tahun 2024, UNIMMA berhasil menyabet 14 medali yang terdiri dari 8 medali emas, 3 medali perak dan 3 medali perunggu. Adapun pertandingan diselenggarakan di Gor Ken Arok, Malang pada Sabtu sampai dengan Minggu (21-22/12) lalu.

Ishaq Abdurrouf, Ketua Tapak Suci UNIMMA mengatakan, tim telah melakukan berbagai persiapan baik secara fisik maupun mental selama dua bulan. “Kami dari UKM Tapak Suci melakukan berbagai macam program latihan yangbervariasi sesuai dengan arahan dan program yang sudah di susun oleh pelatih. Seperti pembentukan otot, latihan kecepatan dan ketangkasan, kemudian latihan ketahan, latihan mental dan juga beberapa latihan yang lain,” ungkapnya.

Lebih lanjut disampaikan, seluruh kontingen UKM Tapak Suci merasa bersyukur atas capaian yang telah diraih dalam ajang tersebut. “Kami merasa bersyukur karena latihan yang kami jalani selama ini benar-benar membuahkan hasil, usaha yang sudah kami lakukan baik waktu maupun tenaga untuk menyempatkan latihan juga terbayar dengan hasil yang kami dapat, kami merasa senang bangga dan juga terharu terlepas dari pencapaian pribadi dan UKM kami juga membawa nama baik Universitas di ajang Kejuaraan Nasional,” ujarnya.

Ishaq juga berpesan kepada mahasiswa lain supaya tidak mudah putus asa dan menerapkan prinsip MAU dalam meraih prestasi. “Semuanya tidak instan, semua butuh proses termasuk prestasi dan saya rasa mahasiswa mana yang tidak ingin berprestasi. Tapi poin pentingnya, prestasi itu akan diperoleh bagi mahasiswa yang MAU, Mau berproses, Mauberusaha dan Mau konsisten,” pungkasnya.

Berikut kejuaraan yang diperoleh kontingen UNIMMA dalam Kejuaraan Pencak Silat Dandim Cup Kota Malang Tahun 2024:

1. Muhammad Yusuf Mustafa – Seni Tunggal Tangan Kosong Putra – Medali Emas
2. Isnatul Azizah – Seni Tunggal Tangan Kosong Putri –Medali Emas
3. Syauqi Azmi Khalid – Tanding kelas I Putra – MedaliEmas
4. Mohamad Sharif – Tanding kelas B Putra – Medali Emas
5. Rofiul Ma’ruf – Tanding kelas D Putra – Medali Emas
6. Nila Syarmila Yanti – Tanding kelas A Putri – MedaliEmas
7. Icha Prastiwi – Tanding kelas A Putri – Medali Emas
8. Stefani Agustin – Tanding Kelas Under Putri – Medali Emas
9. Ishaq Abdurrouf – Tanding kelas A Putra – Medali Perunggu
10. Muhammad Rafi Pratama – Tanding kelas C Putra –Medali Perunggu
11. Tiara Kusuma – Tanding kelas Under Putri – Medali Perunggu
12. Achmad Lewun Ladoangin – Tanding kelas B Putra -Medali Perak
13. Rizal Amir – Tanding kelas C Putra – Medali Perak
14. Febby Dwi Yustantia – Tanding kelas C Putri – Medali Perak

UNIMMA Dorong Pengembangan Jurnal Menuju Tingkat Internasional

UNIMMA Dorong Pengembangan Jurnal Menuju Tingkat Internasional

Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) menggelar kegiatan peningkatan kompetensi bagi 34 editor jurnal pada Selasa (24/12) di Borobudur International Golf & Country Club.

Dr. Retno Rusdjijati, M.Kes, Kepala LPPM UNIMMA menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengelolaan jurnal dan mendorong para editor untuk terus mengembangkan jurnal-jurnal UNIMMA. Saat ini, UNIMMA memiliki 29 jurnal dengan berbagai tingkatan akreditasi, baik Sinta maupun Scopus, dan banyak jurnal baru yang sedang dalam proses terakreditasi. “Kami berharap melalui kegiatan ini, para editor dapat semakin termotivasi untuk meningkatkan kualitas jurnal-jurnal UNIMMA. Selain itu, kami juga ingin menjadikan jurnal-jurnal UNIMMA sebagai wadah yang lebih baik lagi bagi publikasi karya ilmiah dosen, mahasiswa, dan peneliti,” ujarnya.

Dalam kegiatan ini, para peserta mendapatkan materi mengenai strategi mencari editor dan reviewer luar negeri, pengelolaan sistem Open Journal System (OJS), serta pemanfaatan kecerdasan buatan (AI) dalam pengelolaan jurnal. Narasumber yang dihadirkan adalah Prof. Dr. Muji Setiyo, ST., MT, Zulfikar Bagus Pambuko, SEI,. MEI, dan Chrisna Bagus Edhita Praja, SH,. MH.